Senin, 08 Februari 2016

Menelusuri keindahan Molyvos di pulau Lesvos Yunani

Bagi anda yang suka menelusuri kota-kota bersejarah yang memiliki bangunan-bangunan unik, Molyvos bisa menjadi alternatif tujuan wisata yang menarik untuk anda kunjungi. Molyvos adalah sebuah desa kecil yang terletak di Pulau Lesvos di Yunani. Di desa ini anda mendapat berbagai macam pengalaman wisata dan hiburan yang tak terlupakan.


Desa ini telah lama diakui sebagai desa paling cantik di pulau ini karena memiliki pemandangan pelabuhan yang menakjubkan serta lukisan di zaman kuno dan arsitektur kotanya yang didominasi oleh bangunan-bangunan berbentuk kastil dan rumah-rumah dengan eksterior batu-bata merah. Dengan desainnya yang seperti itu membuat desa ini kelihatan seperti desa di film-film kartun Disney.


Terletak di bagian utara pulau Lesvos dan sering disebut sebagai Mythimna Village. Desa ini berjarak 6 km dari Pantai Petra yang sangat populer di pulau Lesvos. Salah satu fitur yang menonjol didesa ini adalah Benteng Genoese di perbukitan di tengah kota Molyvos dan pada malam hari anda bisa menyaksikan pemandangan kota yang dipenuhi dengan lampu-lampu, membuat tempat ini menjadi tempat paling romantis dan sangat sempurna untuk makan malam berdua dengan orang yang anda cintai. Apalagi ditemani dengan sajian musik keliling ala Yunani.

 
Disini juga terdapat penjual souvenir sepanjang jalan. Banyak pedagang yang menjual pernak-pernik khas Molyvos mulai dari perhiasan seperti kalung, gelang, kacamata, topi dan lain sebagainya. Selain itu anda juga bisa menikmati makanan di restoran-restoran dengan menu sajian khas Molyvos. Kebanyakan makanan yang disajikan adalah olahan makanan laut, seperti olahan sarden, makarel, lakerda (semacam tuna), ikan gopa dan barbounia karena Molyvos terletak di pulau Lesvos yang kaya akan ikan dan olive oil. Namun anda juga bisa menikmati berbagai macam pasta disini. 

Bagi anda yang punya hobi berenang, pulau ini memiliki pantai yang indah untuk anda jelajahi. namun anda harus berhati-hati karena pantai disini memiliki sedikit pasir dan didominasi oleh bebatuan. Pantai di sekitar pulau Lesvos banyak terdapat bulu babi yang jika terinjak bisa mengakibatkan luka di kaki. 


Pulau ini bisa dicapai melalui transportasi air dan udara. Dengan transportasi udara anda bida menggunakan penerbangan dari Athena dengan frekuensi penerbangan 5 kali sehari, dan Salonica dengan frekuensi penerbangan 7 kali seminggu. Sedangkan jika menggunakan kapal feri kita bisa mencapai Lesvos setiap hari dari Piraeus dan dari Salonica tapi dengan frekuensi pelayaran yang lebih jarang. (dari berbagai sumber)

Minggu, 07 Februari 2016

Keindahan Pantai Rabbit di Italia

Italia tidak hanya terkenal dengan keberadaan bangunan, makanan dan museum bersejarahnya saja, namun juga dikenal karena keindahan pantainya. Salah satunya adalah Pantai Rabbit yang merupakan salah satu pantai terindah di dunia yang berasa di Italia. Letaknya di pesisir barat daya Sissilia, Italia, menjadikan pantai ini sebagai pilihan terbaik untuk dikunjungi . Pantai ini memiliki air laut yang jernih ala Mediterania dan hamparan pasir putih yang luas.



Di pantai ini terdapat banyak sekali kelinci, maka dari itu pantai ini dinamakan Pantai Rabbit (Kelinci). Kelinci tersebut telah hidup sejak puluhan tahun yang lalu. Selain kelinci, kura-kura juga dapat dengan mudah anda temui disini terutama saat musim bertelur. Pantai ini hanya dapat diakses dengan menggunakan perahu. Sangat indah dengan perpaduan pasir putih dan air laut berwarna hijau toska dan masih sangat terjaga keindahan dan kebersihannya. Dengan cuaca laut Mediterania yang hangat, para wisatawan bisa menghabiskan waktu mereka untuk berjemur sembari menikmati desiran ombak Pantai Rabbit. (dari berbagai sumber)

Sabtu, 06 Februari 2016

Strasbourg, kota bak negeri dongeng di Prancis

Kota Strasbourg adalah salah satu tempat yang sangat populer dan banyak dikunjungi wisatawan asing. Strasbourg adalah satu dari 11 desa cantik laksana negeri dongeng di Prancis. Desa ini terkenal dengan bangunan dan rumah-rumah kayunya yang khas dan sebuah gereja gotik yang menjadi landmark tempat ini. 
Strasbourg sebenarnya adalah kota besar, karena merupakan ibukota dari Alsace, sebuah provinsi yang terletak di Prancis bagian timur dan berbatasan dengan Jerman. Karena itu kota lama Strasbourg merupakan perpaduan kebudayaan Prancis dan Jerman. Hal itu dapat kita lihat dari rumah-rumah kayunya yang setipe dengan yang ada di Jerman.
 
 
Grand Island (Grande Ile) adalah pusat kota Strasbourg yang merupakan sebuag pulau yang terletak di tengah Sungai Ill. Pusat kota ini memiliki nuansa kota lama dengan bangunan abad pertengahan yang terjaga sangat baik dan rumah bergaya arsitektur tradisional yang cantik. Karena dianggap mewakili kota di abad pertengahan, kota ini ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1988.
 
 
Grande Ile merupakan kota yang ramah bagi pejalan kaki dapat dengan mudah dijelajahi dengan berjalan kaki atau bersepeda. Anda juga bisa menikmati keindahan area ini dengan menggunakan bus air atau perahu tur pesiar menelusuri kanal. Area yang paling sering dijadikan tujuan wisata di Grande Ile adalah area Petite France (Prancis kecil) dan area sekitar Strasbourg Cathedral.
 
 
Di Petite France terdapat kanal-kanal dimana air sungai Ill mengalir diantara bangunan-bangunan kayu dan bunga-bunga yang berwarna-warni. Pada abad pertengahan Prancis Kecil (Petite France) merupakan area yang ditempati rumah-rumah pemotongan hewan dan penyamakan (tanning), maka daerah ini disebut sebagai Gerberviertel atau tanners district. Bagaimana, apakah anda tertarik untuk menikmati keindahan pemandangan di kota ini? (dari berbagai sumber)
Straßburg (bahasa Jerman) atau Strasbourg (bahasa Perancis), adalah sebuah kota di perbatasan Jerman-Perancis yang berkesan bagi saya, lantaran waktu single sudah ingin sekali kesana tidak kesampaian, dan baru kesampaian ketika tinggal di Jerman.

Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/gaganawati/kota-situs-warisan-dunia-unesco-strasbourg_552fbf8d6ea834ac298b45cb
Straßburg (bahasa Jerman) atau Strasbourg (bahasa Perancis), adalah sebuah kota di perbatasan Jerman-Perancis yang berkesan bagi saya, lantaran waktu single sudah ingin sekali kesana tidak kesampaian, dan baru kesampaian ketika tinggal di Jerman. Kota yang dijadikan sebuah kota situs warisan dunia UNESCO sejak 1988 ini, memang unik. Salah satu peninggalan bersejarah yang terkenal disana adalah sebuah katedral. Letak kota ini tak jauh amat dari kota tempat kami tinggal. Ya. Saya memang suka berkunjung ke kota perbatasan negara. Kalau perlu, sekali berkunjung, dua-tiga negara terlampaui. Hemat. *** Dari Tuttlingen, kami menuju Freiburg baru menyeberang perbatasan hingga sampai ke Strasbourg. Ini dapat ditempuh dengan jalan darat (mobil), kira-kira selama dua jam-an. Freiburg sendiri adalah sebuah kota yang memiliki keindahan alam. Selain pegunungan, ada danau Titisee. Kota Freiburg juga banyak diserbu mahasiswa untuk menuntut ilmu. Universitas yang punya nama. Tak ada salahnya mampir pula ke kota ini (haha, jadi ingat pertemuan saya dan Kompasianer Abanggetanyo yang gagal, disana). OK. Sampai sudah kami di Strasbourg, kota yang menurut sejarah memiliki akar bahasa Jerman, namun ditetapkan menjadi wilayah Perancis hingga saat ini. Oh, ya. Kami waktu itu berenam dengan mengendarai mobil mertua. Haha. Lucu, kursi bagian depannya tiga! Merk H-buatan Jepang, lho. Saya duduk di tengah-tengah. Saat di Indonesia, banyak kawan-kawan yang bercerita bahwa disana banyak berdiri badan komisi Eropa, LSM dan sejenisnya. Ternyata benar, disinilah pusatnya. Tetapi tentu saja, kami tidak mengunjungi tempat seperti itu. Ini dia yang kami sambangi: Katedral Straßburg Peninggalan yang menjadi icon Strasbourg adalah katedral. Ini berdiri sejak abad 12 dan selesai pada tahun 1439. Gereja katolik Roma yang memiliki ketinggian 142 meter dan pernah menjadi gedung tertinggi di dunia pada 1647 – 1874, lalu dikalahkan gereja St. Nikolai di Hamburg, Jerman. Katedral Strasbourg akhirnya hanya menjadi gereja tertinggi keenam sedunia

Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/gaganawati/kota-situs-warisan-dunia-unesco-strasbourg_552fbf8d6ea834ac298b45cb

Jumat, 05 Februari 2016

Pesona keindahan Sunflower Field di Tuscany Italia

Selain memiliki padang rumput yang luas dan terkenal, Tuscany juga memiliki taman bunga matahari yang sangat luas dan indah. Mata anda akan dimanjakan dengan hamparan warna kuning bunga matahari yang sangat indah. 


Sejak abad ke-18 bunga Matahari sudah ada di Tuscany. Sekarang wisatawan dari berbagai belahan penjuru dunia datang berkunjung ke tempat ini sekedar untuk berkendara dengan mobil atau bersepeda melintasi daerah ini untuk menikmati keindahan hamparan bunga matahari, terutama di Casali di Bibbiano Villa & Winery. 


Tanaman eksotik asli Amerika ini dibawa ke benua Eropa oleh para penjelajah. Tanaman ini berkembang pesat keseluruh Eropa dan dikembangkan untuk keperluan medis dan juga untuk dibuat minyak dari biji bunga matahari.
Di Tuscany, bunga matahari bermekaran pada puncaknya pada pertengahan bulan Juli dan bunga matahari ini pada umumnya tumbuh menghadap ke arah timur sesuai arah matahari terbit. Musim panas adalah waktu yang tepat untuk menikmati keindahan bunga matahari di Casali di Bibbiano. (dari berbagai sumber)

Kamis, 04 Februari 2016

Nordlingen, kota di kawah Meteor

Nordlingen adalah kota yang terletak di wilayah Bavaria, Jerman yang dibangundiatas kawah meteor yang menghantam bumi sekitar 15 juta tahun yang lalu, sehingga kotanya pun berbentuk lingkaran. Kota yang dipercaya dibangun pertama kali tahun 898 M ini adalah satu dari tiga kota di Jerman yang memiliki tembok disekelilingnya untuk bertahan dari dua buah perang besar yaitu perang 30 tahun dan perang Nordlingen (1634 M). Pemerintah setempat menjadikan kota Nordlingen menjadi tempat yang indah dan layak untuk dikunjungi.


Kota ini adalah rumah bagi beberapa museum seperti Bavarian Railway Museum, Museum Kota Nordlingen (Stadtmuseum), Museum Tembok Kota (Stadtmauermuseum) dan Museum Augenblick dengan panorama, lentera sihir, film bisu, organ barel, pianolas, kotak musik dan gramaphones. 
Banyak pula di temui rumah dari kayu khas Bavaria dengan kincir air yang masih dapat berfungsi. Nordlingen juga kerap dijadikan tempat penelitian para astronot dan NASA untuk meneliti struktur geologis. 

 
Cara yang tepat untuk mengunjungi kota ini adalah dengan berjalan kaki. Jika anda kesana saat Natal, tersedia Christmas Market yang menjadikan suasana kota makin meriah.
Kota berpenduduk lebih dari 20.000 jiwa ini berbentuk bulat menyerupai kawah. Diameter kawah meteor yang menjadi tempat tinggal mencapai 25 km Studi di tahun 1960-an menemukan kawah di Nordlingen bukan hasil aktivitas vulkanik melainkan bekas kawah hasil tumbukan meteor raksasa belasan juta tahun yang lalu.
 
Kota ini juga dikenal untuk Scharlachrennen, sebuah turnamen berkuda yang terkenal yang pertama kali disebutkan dalam tahun 1463. Bangunan-bangunan di kota Nordlingen, batu-batunya mengandung jutaan berlian kecil berdiameter kurang ari 0,2 mm. Dampak yang menyebabkan terciptanya kawah Nordlingen juga menciptakan 72000 ton permata kecil-kecil saat meteorid menabrak deposit grafit lokal. Batu dari daerah ini kemudian di gali digunakan untuk membangun gedung-gedung. (dari berbagai sumber)

Rabu, 03 Februari 2016

Kandovan, desa batu di Iran

Jika anda pernah menonton film The Flinstones yang menggambarkan kehidupan di kota Bedrock pada zaman batu, maka ada sebuah tempat di Iran yang mirip sekali dengan gambaran yang ada di film tersebut. Tempat itu bernama Kandovan. Percaya atau tidak, di zaman modern ini masih ada desa batu. Kondovan adalah sebuah desa wisata di Provinsi Azarbaijan Timur, Iran seluruhnya terbentuk dari batu. Mirip dengan Bedrock, seluruh rumah di desa itu terbuat dari batu.


Berdasarkan situs Odditycentral, Kandovan merupakan desa yang populer dengan rumah-rumah batunya. Awalnya lokasi ini bukanlah sebuah desa,melainkan kumpulan dari batu-batu vulkanik. Namun para penduduk yang melarikan diri dari Mongolia menjadikan batu-batu ini menjadi tempat persembunyian. Para pelarian Mongol itu menggali batu-batu di lokasi ini hingga mereka bisa menempati. Namun karena alasan tertentu mereka memodifikasi batu-batu ini menjadi tempat tinggal permanen.


Desa unik ini menjadi andalan Iran untuk menarik kedatangan wisatawan. Saat berkunjung didesa ini pelancong akan melihat kota Bedrock dalam bentuk nyata. Pemerintah Iran juga membuat hotel dari batu untuk para wisatawan yang datang berkunjung. Nama hotel itu adalah The Laleh Kandovan International Rocky Hotel, dimana para wisatawan bisa merasakan hidup ala Flinstones. Hotel bintang lima ini terletak di jantung desa Kandovan.

Selain terkenal sebagai desa batu, Kandovan juga tersohor sebagai pemilik mata air dengan kandungan mineral terbaik yang berkhasiat untuk mengobati penyakit ginjal. Anda ingin merasakan kehidupan ala Flinstones? Silahkan datang ke desa Kandovan. (dari berbagai sumber)

Selasa, 02 Februari 2016

Palouse, padang rumput cantik di Negri Paman Sam

Di Amerika terdapat sebuah padang rumput nan cantik yang angat terkenal,namanya Palouse. Terletak di sebelah tenggara kota Washington D.C. Ketenangan dan kedamaian akan anda rasakan jika anda berkunjung ke tempat ini.
 
 
 
Hamparan rumput yang hijau tumbuh subur di tempat seluas 7.770 km ini. Akan tampak cantik juga jika dilihat di saat senja. Matahari yang tadinya terasa amat panas perlahan berubah menjadi cahaya jingga.
Namun itu tidak berarti Palouse hanya cantik di saat pagi dan sore hari saja, ketika matahari berada tepat diatas kita padang rumput ini terlihat sangat indah. Padang rumput ini tidak hanya berwarna hijau, tapi ada juga warna merah, kuning, bahkan ungu.
 
 
Palouse tidak hanya punya padang rumput saja. Tanahnya yang begitu subur membuat tempat ini digunakan sebagai perkebunan gandum dan kacang-kacangan. Tempat ini sering dijadikan lokasi perburuan pemandangan indah bagi para fotografer. 
Berlibur ke tempat cantik seperti ini adalah impian hampir semua traveler. Apakah anda tertarik untuk datang kemari melihatnya? (dari berbagai sumber)

Senin, 01 Februari 2016

Grand Canyon

Grand Canyon adalah salah satu ngarai terbesar didunia yang terletak di negara bagian Arizona, Amerika Serikat. Kedahsyatan alam membentuk keindahan jurang tebing terjal sepanjang 450 km dengan lebar 6-19 km dengan kedalaman lebih dari 1.600 meter. Grand Canyon merupakan Taman Nasional yang diresmikan oleh pada 26 Februari 1919 oleh Presiden Amerika Serikat ke-26, Theodore Roosevelt.


Jauh didasar ngarai mengalir Sungai Colorado yang tampak seperti garis hitam berliku-liku. Disisi lain sinar matahari menyinari dinding batu berwarna merah, oranye dan keemasan. Warna itu dihasilkan dari mineral dalam bebatuan dan terus bertambah seiring dengan pergantian cahaya, musim dan cuaca. Saat matahari terbenam, dinding ngarai itu berubah warna dari merah keemasan yang mencolok menjadi warna biru, ungu dan hijau.


Suku Indian Amerika menghuni tempat intu sudah sejak 3.000 tahun yang lalu. Ini terbukti dengan ditemukannya sisa-sisa keberadaan mereka seperti tulang, rambut, bulu dan sisa tanaman yang ditemukan didalam gua yang dalam, kering yang yerletak didinding batu ngarai itu. Suku Indian Hopi, Paiute, Navajo dan suku-suku asli Amerika lainnya berada didaerah itu selama tujuh abad. Kita banyak mengetahui tentang Grand Canyon dari catatan John Wesley Powell. Ia merupakan orang kulit putih Amerika pertama yang mengeksplorasi tempat tersebut pada tahun 1869.


Untuk menikmati pemandangan disana anda bisa mengikuti panduan wisata dengan naik helikopter dan pesawat kecil atau menikmati pemandangan ngarai dengan naik sampan disepanjang sungai Colorado.  Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas Skywalk. Skywalk adalah lantai kaca yang dipasang menjorok sejauh 21 meter dari tepinya dan berbentuk tapal kuda dengan lantai kaca bening tembus pandang dengan ketinggian sekitar 1.200 meter dari atas dasar ngarai. Para pengunjung harus membayar untuk bisa berjalan diatasnya serta mengamati ngarai jauh dibawahnya. Suku Indian Hualapai membangun Skywalk itu dengan biaya lebih dari 40 juta dolar dan suku tersebut memiliki hampir 400 hektar tanah di ngarai itu.

Minggu, 31 Januari 2016

Wisata di Friesland, Belanda

Friesland adalah salah satu provinsi di Belanda yang memiliki ciri dan budaya yang khas. Pemandangannya juga unik, memiliki sederetan danau pedalaman yang saling terhubung terbesar di Eropa yang sangat sempurna untuk olahraga air. Selain itu, hutan, pantai dan padang rumput menjadikan Friesland sebuah tempat yang sempurna untuk bersepeda dan berjalan kaki. 


Provinsi Friesland memiliki ibukota yaitu Leeuwarden, sebelah timurnya berbatasan dengan provinsi Groningen, sebelah tenggara berbatasan dengan provinsi Drenthe dan Overijssel, sebelah selatan berbatasan dengan Flevoland, barat daya berbatasan dengan Noord-Holland dan sebelah utaranya berbatasan dengan North Sea.


Friesland merupakan provinsi yang memiliki bahasa sendiri yaitu Bahasa Frisia. Bahasa Frisia memiliki 3 dialek, yaitu Bahasa Frisia Utara, Bahasa Frisia Timur dan Bahasa Frisia Barat. Di tempat ini juga terdapat banyak kincir angin. Terdapat 195 kincir angin disini dari total 1200 kincir angin di negeri belanda.
Friesland adalah provinsi yang memiliki 11 kota, diantaranya adalah Leeuwarden, Dokkum, Harlinge, Hindleloopen, Sloten, Sneek, Stavoren, Franeker, Ijlst, Workum dan Bolsward. Otoritas tertinggi dalam pemerintahan provinsi di pegang oleh The Queen's Commissioner. 


Friesland juga memiliki taman nasional yaitu Taman Nasional Lauwersmeer, Schiermonnikoog, Drents-Friese Wold dan Alde Faenen. Selain itu Friesland juga menghasilkan banyak produk minuman, Cookies and Bread,Frisian Dry Sausage dan Tasty Cheese. Minuman asli Frisian adalah minuman keras yang terbuat dari herbal bernama Beerenburg. Agrikultur merupakan salah satu mata pencaharian dominan masyarakat Frisia. Disini juga anda akan menemuka rumah tipe 'head-neck-torso' yang merupakan yang tertua dan sering ditemukan disini. Selain itu ada juga tipe stelp. 

 
Wadden Sea berada dalam Daftar Situs Warisan Dunia UNESCO dan menawarkan keanekaragaman pemandangan alam dan daya tarik yang luar biasa. Pecinta air disarankan untuk menjelajahi Friesland dengan kapal. Setiap kota terhubung dengan kota lainnya oleh air dan menawarkan segala fasilitas yang anda butuhkan. Terdapat juga banyak olahraga air tahunan yang diselenggarakan di Friesland pada musim panas, yang paling terkenal adalah kejuaraan 'skutsjesilen' dan Sneekweek. Tradisi akbar Frisian adalah 'fierljeppen' yaitu bahasa Frisian untuk melompat galah (melewati air). Friesland juga menjadi tuan rumah acara seluncur es (ice-skating) terbesar didunia, Elfstedentocht (Tur Sebelas Kota), yang hanya dilangsungkan pada musim dingin yang hebat.


Bendera Frisian juga sangat terkenal dan merupakan kebanggaan penduduk Friesland, dan dapat ditemukan dimana saja seperti menara gereja, kota-kota, desa, baju, makanan dan lain sebagainya. Bensera ini memiliki tujuh garis diagonal putih dan biru serta terdapat tujuh daun teratai merah, yang melambangkan bebasnya Zeven Friese Zeeland (tujuh negara pesisir Frisian yang bebas) dari abad pertengahan.



Friesland juga sangat terkenal dengan sapi hitam putihnya dan juga kuda hitamnya. Disana terdapat patung sapi yang sangat terkenal yang sering disebut "ibu kami" di Leeuwarden. Karena sapi Frisian sangat terkenal, komoditi utama masyarakat Frisia adalah susu beserta olahannya seperti keju, es krim, yoghurt, mentega dan lain-lain. 
Selain itu kuda hitamnya juga sangat terkenal, dikarenakan kusa ini merupakan satu-satunya kuda ras pedalaman Holland. Kuda ini tidak hanya digunakan untuk pekerjaan pertanian tapi juga untuk balapan kuda. Karena penampilan mencoloknya kuda Frisian sangat populer di industri film dan sering digunakan dalam film-film Hollywod. (dari berbagai sumber)

Sabtu, 30 Januari 2016

Pesona Taman Laut Bunaken

Bunaken di Sulawesi Utara adalah surga bawah laut di Indonesia. Snorkeling, diving, maupun freediving, traveler akan disuguhi warna-warni ekosistem laut yang sangat indah. Kepulauan Bunaken terdiri dari 5 pulau besar yakni Bunaken, Manado Tua, Siladen, Mantehage dan Nain. Kelima pulau tersebut dikelilingi spot snorkeling dan diving yang keindahannya terkenal bahkan sampai manca negara.


Perairan Bunaken memiliki sekitar 58 genus dan subgenus karang keras yang telah diidentifikasi. Ditambah lagi ada lebih dari 2.000 jenis ikan, dengan ikan kupu-kupu saja mencapai 39 spesies. Bunaken juga merupakan salah satu habitat penyu terbanyak di Indonesia.


Traveler bisa menginap di pulau Bunaken atau pulau lainnya di kawasan ini. Namun jika tak mau repot, bisa menginap di Grand Luley Resort yang terletak di ujung kota Manado. Ini adalah resort dengan dive center terlengkap di Manado, letaknya pun paling dekat dengan Taman Nasional Bunaken.


Pesona alam bawah laut yang menakjubkan akan dapat anda temukan disini, ada sekitar 13 jenis terumbu karang yang menjulang terjal vertikal kebawah sedalam 25-50 meter. Anda juga akan disuguhi berbagai spesies ikan yang ada di Taman Laut Bunaken, antara lain koi putih (Seriola rivoliana), gusimi lokal (Hippocampus), nila gasi (Scolapsis bilineatus), goropa (Spilotocepsep hinephalus dan Hypselosoma Pseudanthias), lolosi ekor kuning (Lutjanus kasmira) dan banyak yang lain. Tidak hanya itu, disini juga ditemukan moluska seperti ikan kepala kambing (Cassis cornuta), nautilus (Nautilus pompillius), kima raksasa (Tridacna gigas) dan tunikates atau askidian. (dari berbagai sumber)

Jumat, 29 Januari 2016

Meteora, komplek biara diatas menara batu

Meteora adalah nama objek wisata menara batu yang menjulang tinggi yang terletak di negara Yunani. Tempat ini sangat terkenal di Yunani karena disana terdapat komplek biara yang dibangun tepat diatas puncak bebatuan tersebut. Dalam bahasa Yunani Meteora memang berarti tergantung diudara. Bangunan-bangunan di Meteora adalah biara yang didirikan pada abad ke-14. Di tempat terpencil tersebut orang yang hidup membiara dapat berdoa dan bermeditasi dengan tenang. 
 
Pilar batu Meteora adalah tiang kapur yang terbentuk akibat gempa bumi puluhan juta tahun yang lalu. Angin dan air mengikis batu hingga menjadi bentuknya sekarang, seperti tiang raksasa yang tingginya 370 meter dari tanah datar. Ahli geologi percaya bahwa proses ini terjadi selama periode Paleogen.
Bangunan di Meteora sangat unik. Pembuatannya dilakukan dengan luar biasa. Tempatnya terpencil dan tinggi menjulang membuat susah membawa bangunan ke tempat ini. Bayangkan betapa susahnya untuk menuju tempat ini. Karena itu ada beberapa biara yang diukir langsung dari batu di Meteora. Bahan bangunannya tidak perlu dibawa dari bawah. Pembuatannya tentu saja tidak mudah dan perlu waktu yang lama. Para biarawan perlu waktu lama untuk menyelesaikannya.


Terdapat 24 perumahan biara dibangun diatasnya. Namun hanya 6 rumah yang masih aktif digunakan (lima laki-laki dan satu untuk perempuan) dengan masing-masing rumah diisi sebanyak 10 orang.  Pertapa pertama yang mendaki pilar-pilar ini adalah Varnavas, yang melakukannya pada suatu waktu antara tahun 950 dan 965 M, dan Andronikos dari Kreta pada tahun 1020. Para biarawan lain dari Bizantium menyusul, sehingga jumlah biara di batu-batu itu bertambah menjadi 33 orang. Pada abad ke-16 dan ke-17 , masyarakat biarawan ini mencapai masa kejayaannya, tetapi sejak daat itu keberadaan mereka terus menurun. 


Kota yang terdekat dari Meteora adalah Kalampaka. Kota ini terletak di bawah tiang batu Meteora. Keindahannya dapat dilihat dari puncak pilar batu meteora. Kota kecil ini sudah dilengkapi dengan tempat menginap dari toko-toko. Wisatawan yang ingin melihat keindahan meteora dapat menginap disini.

Karena letak Meteora yang ada di jantung kota Yunani, dekat dengan kota Kalampaka, maka untuk sampai Kalampaka jika ditempuh dari Athena, anda harus menggunakan bus, mobil atau kereta api. Jika anda membawa mobil pribadi itu merupakan cara terbaik untuk mencapai Kalampaka, sebab anda bisa menempuhnya dalam waktu 4 jam. Jika andamenggunakan kereta api cepat, jarak tempuhnya 5 jam. Sedangkan jika anda menggunakan bus, ada bus yang bisa membawa anda dari Athena ke Trikala, lalu disambung lagi dari Trikala ke Kalampaka. Bus ini bisa anda temukan di Terminal B jalan Liossion. Jarak tempuhnya adalah 7-8 jam. Karena keunikan dan kemegahannya maka tempat ini tercatat dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1988. 


Satu hal yang perlu diingat, karena tempat ini merupakan komplek biara, maka ada peraturan yang harus anda patuhi jika anda berkunjung kesini. Anda dilarang mengenakan pakaian tanpa lengan serta tidak diperbolehkan memakai celana pendek. Masing-masing biara memiliki jadwal waktu buka yang berbeda-beda. Anda cukup membawa makanan dan minuman ringan saja, karena di tempat ini disediakan tempat untuk membeli makanan. Anda juga harus menyiapkan uang receh untuk biaya masuk ke biara. (dari berbagai sumber)

Kamis, 28 Januari 2016

Palmanova, kota unik berbentuk Bintang

Selain menara Pisa, Italia memiliki banyak pesona wisata lainnya. salah satu diantaranya adalah kota Palmanova, kota yang memiliki arsitektur unik dan desain yang menakjubkan berbentuk seperti bintang berujung sembilan yang bisa menjadi alternatif destinasi wisata jika anda berkunjung ke Italia. Kota yang terletak di timur laut Italia dan berbatasan langsung dengan Slovenia ini dirancang oleh seorang arsitek Vincenzo Scamozzi pada tahun 1593. Dan pembuatannya memakan waktu yang sangat lama. Palmanova dibangun pada masa Kerajaan Venesia di abad ke-16 dengan tujuan mencegah serangan dari Turki dan Austria.


Menariknya kota ini didesain seperti bintang di tengah-tengah persawahan. Disetiap ujungnya dibangun benteng yang kokoh yang menghubungkan satu titik dengan titik lainnya. Namun, meski desainnya menawan tak ada satu orang pun yang mau tinggal dikota tersebut karena masa kelamnya yang sering dijadikan benteng peperangan. Akhirnya pemerintah Italia mengutus puluhan tahanan untuk tinggal disitu dan diberi beberapa properti rumah. Kini kota Palmanova telah dipadati penduduk yang kebanyakan bekerja sebagai petani ataupun pengrajin.


Ada tiga gerbang untuk masuk ke kota ini. Gerbang itu dilengkapi dengan tembok tebal dan menara penjagaan. Dahulu gerbang ini dilengkapi dengan pintu tebal yang susah ditembus. Orang hanya bisa masuk atau keluarkota hanya kalau ada yang membukakan pintunya. Kalau sekarang siapa saja boleh datang ke kota ini. 


Pusat kota Palmanova disebut Piazza Grande yang memiliki bentuk segi enam sempurna. Kota itu dipenuhi dengan berbagai bangunan katedral, museum dan benteng-benteng sejarah lainnya. Kota ini juga pernah dijadikan sebagai ikon nasional Italia pada tahun 1960 atas perannya menjaga negara saat perang dunia. (dari berbagai sumber)

Rabu, 27 Januari 2016

Kinderdijk, desa Kincir Angin

Kinderdijk adalah sebuah desa di Belanda yang terletak di provinsi Holland, sekitar 15 kilometer sebelah timur kota Rotterdam. Desa Kinderdijk merupakan salah satu daya tarik wisata Belanda, Para turis tertarik untuk melihat Kincir Angin yang merupakan ikon negeri oranye yang berbalut dengan keindahan alam desa tersebut. 

Kinderdijk terletak di antara pertemuan polder dari Sungai Lek dan Noord. Untuk menguras air laut agar menjadi daratan menggunakan polder berbentuk Kincir Angin, yang dibangun sekitar tahun 1740. Jaringan Kincir Angin dari Kinderdijk ini menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1997.

Kincir Angin atau Molens atau Windmill tersebar di seluruh penjuru kota dan desa. Bukan hanya yang tradisional, Molens sekarang pun telah dimodifikasi menjadi lebih modern dan minimalis. Molens sangat efektif dinegeri ini karena angin berhembus terus sepanjang tahun diseluruh penjuru. 


Pada mulanya air merupakan masalah besar di Kinderdijk sejak abad 13. Posisinya yang lebih rendah dari permukaan laut menyebabkan tempat ini sering dilanda banjir. Awalnya sebuah kanal sederhana bernama Wateringen digali sebagai tempat pembuangan air yang menggenang. Namun hal tersebut tidak dapat terus bertahan lama karena ketinggian air sungai pun meningkat. Sehingga sekitar tahun 1740 dibangunlah  serangkaian kincir angin. Terdapat 19 kincir angin yang berfungsi membantu polder tetap kering.

Polder adalah istilah untuk daratan yang posisinya dibawah level air. Menara berbaling-baling tersebut memegang peranan penting untuk memompa air dan mengalirkannya menuju waduk hingga ke sungai. Dengan sistem tersebut, Kinderdijk bebas dari banjir. Hingga abad ke 19 kincir angin tersebut masih dalam kondisi baik meskipun beberapa diantaranya sudah tidak digunakan lagi.


Pada musim panas bulan Juli hingga Agustus anda dapat menyaksikan 19 pompa air tradisional ala Belanda itu beroperasi. Sedangkan saat musim dingin, kita bisa ikut ber- ice skating ria bersama warga siatas permukaan air yang membeku disekitar windmills. Disitu juga terdapat museum kincir angin yang juga berada disalam bangunan itu sendiri. 
Kinderdijk dapat di akses menggunakan bus 90 menuju Alblasserdam, baik dari Rotterdam Zuidplein maupun Utrecht Central Station. Bisa juga naik bus 89 dari stasiun utama kota Dordrecht. (dari berbagai sumber)

Selasa, 26 Januari 2016

Gereja Borgund Stave, gereja kayu di Norwegia

Norwegia terkenal dengan lansekap antartika yang menjadi satu-satunya tempat di Eropa utara dengan era gereja-gereja abad pertengahan yang masih memakai bahan dasar kayu. Negara ini memiliki 28 gereja yang memiliki daya tarik masing-masing.
Di antara sekian banyak gereja-gereja, terdapat gereja unik yang terbuat ari kayu yang terletak di Laerdal, Sogn og Fjordane County, Norwegia. Gereja ini terkenal dengan konstruksi tanpa paku yang bisa saling menyatu. Sehingga gereja ini tampak seperti kapal Viking yang terbalik. 


Nama gereja itu adalah gereja Borgund Stave. Gereja ini merupakan contih menakjubkan dari bangunan dengan pendekatan arsitektur yang menggunakan stave (papan kayu yang diletakkan vertikal sebagai pondasi). Bagian interior gereja ini sangat sederhana. Sisi menarik Burgond terletak pada eksteriornya.  Gereja ini dibangun pada tahun 1180 Masehi dan didedikasikan untuk Rasul Andrew.


Anda akan terpesona melihat arsitekturnya yang rumit dengan detail yang unik. Dinding fitur prasasti rahasia dan detail ukiran salib dan simbol-simbol keagamaan lainnya. Dari luar gereja anda akan dapat melihat kepala naga bertengger di atas gereja. Dikelilingi pemandangan yang indah, menjadikan gereja ini menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan untuk datang berkunjung kesini. (dari berbagai sumber)

Senin, 25 Januari 2016

Basilika Sacre Coeur


Selain Menara Eiffel, Paris masih memiliki tempat menarik lainnya untuk dikunjungi. Diantaranya adalah basilika Sacre-Coeur, sebuah gereja katolik yang terletak di bukit Montmartre. Basilika ini bernama asli Basilique du Sacre-Coeur. Tempat ini tidak setenar Menara Eiffel, Museum Louvre ataupun Notre Dame Cathedral Namun gereja ini terletak dibagian tertinggi dikota Paris yaitu kawasan Montmantre yang memiliki pesona tersendiri.


Untuk mencapai tempat ini kita harus menaiki anak tangga yangjumlahnya tidak sedikit dan cukup melelahkan. Namun bagiyangtidak kuat bisa menaiki kereta gunung, tentu saja dengan biaya tambahan. Disini pengunjung dapat naik ke kubah dan melihat pemandangan kota Paris yang indah.


Bangunan ini didominasi warna putih dan memiliki kubah yang berbentuk seperti kubah masjid. Untuk masuk kesini tidak dikenakan biaya kecuali kita ingin naik ke kubah atau masuk keruang bawah tanahnya. Disini juga terdapat banyak seniman yang menawarkan jasanya untuk melukis para pengunjung. Selain itu disini terdapat juga cafe-cafe kecil yang diantaranya menjual crepes. (dari berbagai sumber)

Minggu, 24 Januari 2016

Plaza Mayor

Plaza Mayor merupakan alun-alun berbentukpersegi panjang yangterletak di pusat kota Madrid, Spanyol. Alun-alun ini merupakan salah satu alun-alun paling terkenal di Spanyol dan sangat populer dikalangan wisatawan asing dan lokal. Letaknya hanya beberapa blok dari Puerta del sol. 


Rata-rata bangunan di Plaza Mayor memiliki arsitektur serupa dan terdiri dari 4 tingkat. Lantai pertama ditempati oleh cafe dan pertokoan, sedangkan 3 tingkat sisanya merupakan bangunan tempat tinggal, apartemen dan hotel. Banyak wisatawan yang datang kemari untuk sekedar berkumpul maupun menikmati kopi di Cafe. Meskipun restoran dan cafe disana mematok harga yang cukup mahal tetapi Plaza Mayor tetap tempat mengasyikkan untuk bersantai menikmati hidangan tapas dan wine sambil melihat lalu lalang. 


Sejak pertama kali dibangun tempat ini menjadi pusat beragam acara. Acara-acara yang pernah terselenggara disini diantaranya upacara penobatan raja bullfights, hingga pelaksanaan eksekusi warga yang melanggar hukum. Disini juga di gelar berbagai event seperti Christmas Market dan juga perayaan San Idiro Festival juga digelar disini. Plaza Mayor juga sering menjadi starting point dan tempat berkumpul wisatawan sebelum menjelajah kota Madrid.

Pada abad pertengahan plaza ini adalah sebuah pasar tradisional yang kemudian dirubah menjadi alun-alun berbentuk kotak atas perintah Raja Phillip III. Dalamcatatan sejarah, Plaza Mayor mengalami tiga kali kebakaran yang ,menghancurkan seluruh bangunan yang mengitarinya, Tetapi setiap kali terbakar tempat itu terus direkonstruksi.


Di tengah lapangan pedestrian seluas 1000 meter itu berdiri patung Raja Phillip III menunggangi kuda. Patung tersebut di pindahkan dari Casa de Campo pada tahun 1848. Bangunan paling meninjol di Plaza Mayor adalah Casa de la Panaderia. Gedung empat lantai tersebut sudah ada disana bahkan sebelum Plaza Mayor berubah menjadi alun-alun. Lukisan didinding gedung dan dua menaranya yang simetris adalah pemandangan indah si alun-alun Plaza Mayor. 

Untuk mencapai Plaza Mayor dapat menggunakan subway line 2 menuju Stasiun Sol. Anda bisa menginap di TRYP Menfis Hotel, VP Jardin de Recoletod atau Hotel Barajas Plaza. Destinasi yang menarik untuk dikunjungi adalah Casa de la Panaderia, El Rastro dan jangan lupa untuk mencicipi roti isi cumi disana. (dari berbagai sumber)

Sabtu, 23 Januari 2016

Hotel Kakslauttanen, hotel unik di Finlandia

Hotel Kakslauttanen terletak di Taman Nasional Urho Kekkonen, Finlandia. Pada umumnya hotel adalah bangunan besar yang memiliki banyak kamar, maka Kakslauttanen Arctic Resort di Finlandia ini menawarkan 20 Igloo kaca sebagai kamar bagi pengunjung. Igloo kaca ini terletak di luar ruangan sehingga memungkinkan pengunjung untuk menikmati pemandangan luar biasa dari Aurora Borealis yang sering nampak di langit Finlandia. 


Penginapan ini menjadi favorit turis yang datang berlibur ke Finlandia. Kakslauttanen menyediakan bentuk penginapan serupa tinggal di kutub, yaitu Igloo dari balok es. Atapnya terbuat ari kaca thermal yang menjaga suhu ruangan tetap hangat meski diluar kondisi diluar bersalju. Dindingnya terbuat daari kayu yang dibentuk persis Igloo. Dalam Igloo tersebut terdapat dua tempat tidur yang nyaman. Disini juga disediakan kaus kaki dan mantel wol, sehingga pengunjung tidak akan kedinginan saat menginap disini.


Selain fasilitas rumah igloo dengan pemandangan langit yang menakjubkan, Kakslauttanen juga punya restoran yang menyajikan makanan khas Finlandia yang layak untuk dicoba. Disalam area restoran ini ada galeri seni yang ,memajang aneka karya patung es bermacam bentuk. Ada juga layanan Spa dari pihak pengelola resort. Disini juga terdapat Kapel (Ice Chapel) yang terbuat dari es, untuk pembaptisan atau untuk pasangan traveler yang ingin mengikat janji sehidup-semati disana. Bisa dipastikan pernikahan itu tak akan terlupakan dan dikenang seumur hidup. Apalagi sambil melihat Aurora Borealis yang indah. (dari berbagai sumber)