Friesland adalah salah satu provinsi di Belanda yang memiliki ciri dan budaya yang khas. Pemandangannya juga unik, memiliki sederetan danau pedalaman yang saling terhubung terbesar di Eropa yang sangat sempurna untuk olahraga air. Selain itu, hutan, pantai dan padang rumput menjadikan Friesland sebuah tempat yang sempurna untuk bersepeda dan berjalan kaki.
Provinsi Friesland memiliki ibukota yaitu Leeuwarden, sebelah timurnya berbatasan dengan provinsi Groningen, sebelah tenggara berbatasan dengan provinsi Drenthe dan Overijssel, sebelah selatan berbatasan dengan Flevoland, barat daya berbatasan dengan Noord-Holland dan sebelah utaranya berbatasan dengan North Sea.
Friesland merupakan provinsi yang memiliki bahasa sendiri yaitu Bahasa Frisia. Bahasa Frisia memiliki 3 dialek, yaitu Bahasa Frisia Utara, Bahasa Frisia Timur dan Bahasa Frisia Barat. Di tempat ini juga terdapat banyak kincir angin. Terdapat 195 kincir angin disini dari total 1200 kincir angin di negeri belanda.
Friesland adalah provinsi yang memiliki 11 kota, diantaranya adalah Leeuwarden, Dokkum, Harlinge, Hindleloopen, Sloten, Sneek, Stavoren, Franeker, Ijlst, Workum dan Bolsward. Otoritas tertinggi dalam pemerintahan provinsi di pegang oleh The Queen's Commissioner.
Friesland juga memiliki taman nasional yaitu Taman Nasional Lauwersmeer, Schiermonnikoog, Drents-Friese Wold dan Alde Faenen. Selain itu Friesland juga menghasilkan banyak produk minuman, Cookies and Bread,Frisian Dry Sausage dan Tasty Cheese. Minuman asli Frisian adalah minuman keras yang terbuat dari herbal bernama Beerenburg. Agrikultur merupakan salah satu mata pencaharian dominan masyarakat Frisia. Disini juga anda akan menemuka rumah tipe 'head-neck-torso' yang merupakan yang tertua dan sering ditemukan disini. Selain itu ada juga tipe stelp.
Wadden Sea berada dalam Daftar Situs Warisan Dunia UNESCO dan menawarkan keanekaragaman pemandangan alam dan daya tarik yang luar biasa. Pecinta air disarankan untuk menjelajahi Friesland dengan kapal. Setiap kota terhubung dengan kota lainnya oleh air dan menawarkan segala fasilitas yang anda butuhkan. Terdapat juga banyak olahraga air tahunan yang diselenggarakan di Friesland pada musim panas, yang paling terkenal adalah kejuaraan 'skutsjesilen' dan Sneekweek. Tradisi akbar Frisian adalah 'fierljeppen' yaitu bahasa Frisian untuk melompat galah (melewati air). Friesland juga menjadi tuan rumah acara seluncur es (ice-skating) terbesar didunia, Elfstedentocht (Tur Sebelas Kota), yang hanya dilangsungkan pada musim dingin yang hebat.
Bendera Frisian juga sangat terkenal dan merupakan kebanggaan penduduk Friesland, dan dapat ditemukan dimana saja seperti menara gereja, kota-kota, desa, baju, makanan dan lain sebagainya. Bensera ini memiliki tujuh garis diagonal putih dan biru serta terdapat tujuh daun teratai merah, yang melambangkan bebasnya Zeven Friese Zeeland (tujuh negara pesisir Frisian yang bebas) dari abad pertengahan.
Friesland juga sangat terkenal dengan sapi hitam putihnya dan juga kuda hitamnya. Disana terdapat patung sapi yang sangat terkenal yang sering disebut "ibu kami" di Leeuwarden. Karena sapi Frisian sangat terkenal, komoditi utama masyarakat Frisia adalah susu beserta olahannya seperti keju, es krim, yoghurt, mentega dan lain-lain.
Selain itu kuda hitamnya juga sangat terkenal, dikarenakan kusa ini merupakan satu-satunya kuda ras pedalaman Holland. Kuda ini tidak hanya digunakan untuk pekerjaan pertanian tapi juga untuk balapan kuda. Karena penampilan mencoloknya kuda Frisian sangat populer di industri film dan sering digunakan dalam film-film Hollywod. (dari berbagai sumber)