Selasa, 12 Januari 2016

Keindahan pantai di Rio de Janeiro

Rio de Janeiro adalah kota kedua terbesar di Brazil setelah Sao Paulo. Rio de Janeiro berarti Sungai Bulan Januari. Nama ini diberikan oleh pelayar Portugis saat pertama kali menemukan Teluk Guanabara pada tahun 1502. Di teluk itu pula ia menemukan batu granit setinggi 395 meter yang kini menjadi salah satu tujuan wisata utama di Rio de Janeiro. Karena bentuknya menyerupai gula batu, bukit tersebut dinamai Pao de Acucar (Dugar Loaf). Dari sana kita bisa melihat pantai-pantai yang tersohor. Disisi sebelah tenggara, pasir putih pantai Copacabana terhampar sepanjang 4,5 km, diteruskan oleh pantai Ipanema dan pantai Leblon.

Pantai Copacabana sangat terkenal hingga ke seluruh penjuru dunia. Banyak wisatawan mancanegara yang datang ke pantai Copacabana untuk berjemur dan menikmati indahnya pantai perpasir putih ini.
Copacabana (bahasa Portugis: kopaka bane) awalnya dinamai Sacopenapa hingga pertengahan abad ke 18. Kemudian berganti nama setelah pembangunan kapel berisikan replika Virgen de Copacabana, santo pelindung Bolivia. Copacabana pun dimasukkan ke dalam wilayah kota pada 6 juli 1892. Copacabana merupakan distrik yang terletak dikawasan selatan kota Rio de Janeiro.


Copacabana berawal dari Princesa Isabel Avenue dan berakhir di Posto Seis (menara penyelamat pantai Enam). Diluar Copacabana adal dua pantai kecil, satu didalam Fort Copacabana, dan satu lagi disebelah Copacabana, yaitu Pantai DIabo. Pantai Arpoador, tempat perselancar berkumpul ada diurutan berikutnya, disusul distrik Ipanema yang juga sangat terkenal.

Jika anda berkunjung ke Brazil, tak lengkap rasanya jika anda tidak mengunjungi pantai yang satu ini. Bukan suatu hal yang aneh jika anda melihat wanita-wanita cantik berpakaian minim atau seksi, berbikini tipis yang tentu sangat menggoda mata kaum adam untuk melihatnya. Sepanjang hari orang berkunjung kesini bersantai menikmati keindahan pemandangan dan melepas penat dari kesibukan sehari-hari ditempat kerja.
Pantai ini sangat ramai di akhir pekan dengan adanya pasar kaget di depan area pantai. Bagi anda yang tak suka bermain-main dilaut, banyak juga tersedia kafe-kafe sepanjang bibir pantai untuk sekedar hangout sambil menikmati es kelapa khas negeri Samba yaitu Guarana, minuman bersoda khas negara ini.

Tak perlu khawatir untuk mencari penginapan karena disini terdapat 63 hotel berbintang dan 10 hostel yang terletak di daerah ini, hanya saja harganya relatif mahal, jadi anda harus merogoh kocek dalam-salam untuk bisa menginap disini. Namun jika dibandingkan dengan pengalaman yang anda dapatkan tentu nominal yang besar tidak akan terasa.


Selain Copacabana ada juga Pantai Ipanema yang tenar lewat lantunan lagu penyanyi Brasil, Antonio Carlos Jobim, berjudul The Girl from Ipanema, yang mendapatkan penghargaan musik Grammy for Record of The Year pada tahun 1965. Lagu itu tentu menceritakan wanita-wanita cantik yang berjemur disana. 

Pantai Ipanema mulai populer sejak tahun 1970-an. Pemerintah pun mengembangkan Pantai Ipanema sebagai destinasi wisata yang lengkap. Ada bar, restoran, hotel, pusat perbelanjaan dan pantai ini menjadi pusatnya kehidupan malam di Rio De Janeiro. Beberapa bar yang terkenal disana adalah Praca da Paz, Baixo Farme, dan Baixo Quiteria.

Sebuah situs travel online terbesar di AS, Expedia menyebutkan bahwa Pantai Ipanema merupakan satu dari ima pantai terbaik didunia untuk turis berbikini. Empat pantai lainnya adalah Pantai Tamarama di Australia, Pantai Playa del Carmen di Mexico, Pantai Maunganui di Selandia Baru dan Pantai Waikiki di Hawaii.

Karena terletak di Samudera Atlantik, arus laut disana cukup berbahaya sehingga anda harus berhati-hati. Perlu diketahui arti kata Ipanema dalam bahasa setempat adalah perairan yang berbahaya. Meski demikian itu tak membuat turis takut untuk berkunjung ke pantai Ipanema. (dari berbagai sumber)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar