Gereja La Sagrada Familia (bahasa Catalan: Templo Expiatori de la Sagrada Familia; "Gereja Penebusan Dosa Keluarga Kudus") adalah sebuah gereja Katolik Roma raksasa yang dirancang oleh Antoni Gaudi yang masih dalam proses pembangunan di kota Barcelona, Catalonia, Spanyol. Konstruksi gereja ini di mulai tahun 1882 dan hingga kini masih perlahan-lahan dikerjakan konstruksinya.
Pembangunan gereja La Sagrada Familia ini nampaknya menjadi sebuah pekerjaan konstruksi bangunan dengan pengerjaan terlama sepanjang sejarah. Hampir 2 abad lamanya untuk membuat sebuah gereja dengan luas 5 hektar. Dengan lamanya proses pengerjaannya ini, maka tidak heran jika bangunan ini melibatkan bukan saja banyak pekerja konstruksi namun juga arsitek yang bekerja saling melanjutkan.
Jika anda berkesempatan berlibur ke Barcelona, mungkin ada baiknya mengunjungi La Sagrada Familia ini lebih awal. Gaya gothic milik Gaudi ini seakan sudah menjadi ikon resmi kota Barcelona. Bagi warga Barcelona, gereja buatan Gaudi ini seakan menjadi pengikat hubungan antara warga Catalan dari generasi ke generasi. Keterlambatan pembangunan gereja ini tidak terlepas dari meninggalnya Antoni Gaudi secara mendadak.
Selain masalah dana, perjalanan panjang pembangunan gereja ini juga menghadapi berbagai krisis. Beberapa kali dihantam kerusuhan, perang dunia, bahkan perang saudara. Bangunan ini telah menjadi saksi sejarah Barcelona. Gereja ini rencananya akan diselesaikan tahun 2026. Tepat seabad memperingati kematian Antoni Gaudi. Ketika ditanya mengenai lamanya pembangunannya, Gaudi diceritakan menjawab, "my client is not in hurry". Setelah wafatnya Gaudi pada tahun 1926, pengerjaan proyek ini diteruskan di bawah pengawasan Domenech Sugranyes hingga dihentikan sementara akibat Perang Saudara Spanyol tahun 1936. (dari berbagai sumber)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar